Gatot Eddy Puji Persiapan Pemenangan Ganjar-Mahfud di TPD Makassar

TPD Ganjar Mahfud Makassar
Wakil Ketua Umum TPN Ganjar Mahfud, Komjen pol (purn) Gatot Eddy Pramono saat meninjau langsung TPD Makassar.

MAKASSAR, Inisiatifnews.com – Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar – Mahfud, Komjen Pol (purn) Gatot Eddy Pramono meninjau langsung persiapan tim pemenangan daerah (TPD) di Makassar. Hal ini sebagai langkah sat-set yang dilakukan untuk misi pemenangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD untuk Pilpres 2024.

“Kami ke sini untuk melihat apa yang sudah dilakukan teman-teman TPD, ternyata Sulsel sudah cukup siap, termasuk rumah pemenangan ini,” kata Gatot dalam keterangannya di TPD Makassar, Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (2/11) kemarin.

Bacaan Lainnya

Dengan melihat progres yang ada di TPD Makassar, ia menyatakan bahwa Sulsel siap memenangkan pasangan Ganjar Mahfud untuk Pilpres 2024 nanti.

“Ini bagus dan lengkap sekali, ada ruang pertemuannya, command center, ada tempat untuk ngopi-ngopi juga. Bahkan kalau dari TPN datang, sudah disiapkan tempat juga, bagus sekali,” terangnya.

Mantan Wakapolri tersebut berharap bahwa TPD Makassar bisa bekerja sama dengan baik untuk misi pemenangan Ganjar Mahfud di Pilpres yang akan datang.

“Tapi yang lebih penting, tim ini solid dan bisa bekerja sama dengan simpatisan, parpol, dan relawan untuk bersama-sama memenangkan Ganjar-Mahfud,” tuturnya.

Bahkan ia juga mengapresiasi TPD Makassar yang sudah membentuk Tim Pemenangan Kabupaten/Kota (TPK) untuk bisa menjangkau kalangan grees root yang lebih merata di seluruh Provinsi Sulawesi Selatan.

“Secara struktur, TPD Sulsel sudah membentuk 10 Tim Pemenangan Kabupaten atau Kota (TPK). Dan TPK ini penting, karena akan menyentuh langsung akar rumput,” tandasnya.

Dengan demikian, Komjen pol (purn) Gatot mengajak semua elemen tim pemenangan Ganjar Mahfud untuk bisa kompak bekerja sama, baik dari tingkat atas sampai ke tingkat paling bawah yakni RT/RW.

“Sambil bergerak ke bawah tentu bagaimana nanti kita menambah elektoral Ganjar-Mahfud. Ini harus kita kerja terus sampai ke akar rumput, tidak hanya kita bekerja di tingkat elit saja, tapi bersama-sama bergerak,” pungkasnya.

Pos terkait