Yani Wahyu Purwoko Dianggap Tepat Jadi Walkot Jaksel

Yani Wahyu Purwoko
Yani Wahyu Purwoko.

Inisiatifnews.com – Ketua Umum Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI) Jakarta Raya, Syarief Hidayatulloh menilai bahwa Wakil Walikota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko adalah sosok yang tepat mengisi kekosongan kursi kepemimpinan di Walikota Jakarta Selatan.

Di mana kursi Walikota di kota administrasi DKI Jakarta itu sudah kehilangan tuannya pasca Marullah Matali dipercaya Gubernur Anies Rasyid Baswedan sebagai Sekda DKI Jakarta.

Bacaan Lainnya

“Saya sangat setuju jika Pak Anies memilih Yani sebagai Walikota Jakarta Selatan,” kata Syarief kepada awak media, Jumat (12/2/2021).

Alasan mengapa Yani dianggap sebagai sosok yang tepat memimpin Jakarta Selatan, karena karakternya sebagai pekerja keras dan loyal kepada pemimpinnya.

“Yani itu pekerja keras dan taat pada pimpinan,” ujarnya.

Salah satu bukti kepatuhannya kepada pemimpin adalah suksesi penutupan pulau reklamasi di Jakarta Utara, kala itu Yani menjabat sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) DKI Jakarta. Menurut Syarief, poin itu bisa menjadi pertimbangan yang sangat positif bagi Gubernur Anies Baswedan menempatkan orang-orang yang tepat dan on the track di bawah komando kepemimpinannya.

“Buktinya, Yani mempunyai jasa terhadap janji kampanye (Anies) yaitu mampu menutup reklamasi. Masih ingat kan, Yani menurunkan 1.000 pasukan malam itu untuk menutup Reklamasi,” tandasnya.

Sepak terjang dan kepatuhannya kepada pemimpin inilah, diyakini Syarief, bahwa sosok Yani Wahyu Purwoko bakal disambut hangat warga Jaksel.

“Saya yakin kalau Yani menjadi Walikota Jaksel sangat diterima oleh masyarakat dan tokoh-tokoh agama. Sementara kami akan mengawal dan mengawasinya,” tegas Syarief. [NOE]

Pos terkait