Karyono Nilai Perjuangan Buruh dan Mahasiswa Murni, Tapi Ada yang Manfaatkan

Pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo.

Inisiatifnews.com – Direktur eksekutif Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo memandang bahwa apa yang saat ini tengah diperjuangkan oleh kelompok buruh dan Mahasiswa terkait dengan penolakan terhadap UU Cipta Kerja adalah murni perjuangkan hak rakyat.

“Saya takin teman-teman buruh bersama mahasiswa, gerakan mereka murni perjuangkan hak-hak buruh dan masyarakat,” kata Karyono Wibowo dalam diskusi online dengan tema “Pro Kontra Omnibus Law, Kepentingan Siapa?”, Jumat (16/10/2020).

Bacaan Lainnya

Hanya saja ia menyayangkan, di tengah aksi perjuangan menolak UU Cipta Kerja ini, justru malah berujung anarkis dan perusakan berbagai fasilitas umum hingga aksi penyerangan terhadap aparat keamanan yang menjaga aksi mereka.

“Ternyata aksi buruh yang protes UU Cipta Kerja bersama dengan elemen mahasiswa pada akhirnya timbulkan demonstrasi yang anarkis,” ujarnya.

Ia meyakini, perjuangan mulia kalangan buruh dan Mahasiswa tersebut tengah ditunggangi oleh kelompok tertentu yang hanya memanfaatkan isu tolak UU Cipta Kerja untuk agenda mereka sendiri.

“Tapi tak bisa dipungkiri bahwa gerakan aksi buruh dan mahasiswa ada yang memanfaatkan dan jadikan itu sebagai momentum, setidaknya untuk mendelegitimasi pemerintahan,” terangnya.

Ia khawatir, ada pihak yang justru sedang merencanakan agenda jahat yakni sengaja membuat suasana sosial politik nasional tidak stabil.

“Bahkan bisa juga ada upaya untuk menciptakan suasana chaos sehingga bisa menciptakan suasana tidak kondusif,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Karyono memandang bahwa ada upaya lain yang bisa ditempuh oleh Mahasiswa dan buruh untuk memperjuangkan hak mereka terhadap lahirnya UU Cipta Kerja, selain aksi unjuk rasa yang berpotensi kembali terjadi tindakan anarkisme.

“Makanya menurut saya gugatan judicial review ke MK bisa jadi pilihan kalau ruang-ruang dialog sudah benar-benar tertutup,” pungkasnya. [RED]

Pos terkait