AS Hikam Ajak Semua Pihak Dukung Vaksinasi Covid-19

AS Hikam
Dr. Muhammad Atho'illah Shohibul Hikam, M.A., A.P.U.

Inisiatifnews.com – Akademisi dari President University, Muhammad AS Hikam menyampaikan bahwa upaya menjalankan program vaksinasi untuk menyikapi geliat wabah pandemi COVID-19 di Indonesia adalah sesuatu hal yang sangat strategis.

Apalagi, sejauh ini kasus positif COVID-19 di Indonesia masih menunjukkan tren naik. Sehingga vaksinasi tersebut dianggap menjadi sesuatu yang mendesak dilakukan.

Bacaan Lainnya

“Vaksinasi cegah pandemi COVID-19 adalah hal yang mendesak dan strategis,” kata Hikam kepada Inisiatifnews.com, Selasa (5/1/2021).

Ia berharap upaya penyelamatan jiwa dan kesehatan masyarakat Indonesia ini tidak dijadikan ajang untuk melakukan pencitraan atau menimbulkan polemik yang tidak penting dan konstruktif.

“Jangan dijadikan alat pencitraan, politisasi dan pemantik konflik antara publik melawan pemerintah,” ujarnya.

Menteri Riset dan Teknologi era Presiden Gus Dur itu menyampaikan, bahwa semua pihak seharusnya bisa saling bergandengan tangan dan mendukung untuk segera mengentaskan masalah krisis kesehatan, yang juga telah memberikan dampak luar biasa bagi tatanan kehidupan manusia saat ini.

“Dukung ikhtiar mulia itu,” seru Hikam. []

Pos terkait