Inisiatifnews.com – Ketua Umum Cyber Indonesia, Habib Muannas Alaidid menyampaikan ucapan bela sungkawanya atas wafatnya ibunda Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Fadil Imran, Sitti Siada.
“Inna lillahi wa inna ilaihi rooji’uun. Turut duka cita mendalam atas meninggal dunianya Almarhumah Hj. Sitti Siada, ibunda tercinta dan orangtua dari panutan kita semua Irjen Pol Fadil Imran, Kapolda Metro Jaya,” kata Muannas, Selasa (19/1/2021).
Pendiri Barisan Ksatria Nusantara (BKN) tersebut berdoa agar almarhumah mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa.
“Semoga ibunda tercinta husnul khotimah, diterima segala amal ibadahnya. Amin Ya Rabbal Alamin,” ujarnya.
Perlu diketahui, bahwa kabar duka menyelimuti keluarga besar Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Muhammad Fadil Imran. Sang ibunda yang bernama Sitti Siada wafat pada hari Selasa tanggal 19 Januari 2021 sekira pukul 09.55 WITA di Makasar, Sulawesi Selatan. [RED]