Mahfud MD Sebut Pemerintah dan Ulama Harus Bekerjasama Bangun Negara

mahfud md
Menko Polhukam, Mahfud MD.

Jakarta, Inisiatifnews.com – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Prof Mohammad Mahfud MD menegaskan, bahwa antara ulama dengan pemerintah sebenarnya harus bisa bekerjasama dengan baik dalam rangka membangun negara.

Sehingga kata Mahfud, tugas-tugas yang berkaitan dengan diniyah, dalam arti menjaga kebebasan beribadah dan beragama serta tugas menjaga bangsa (wathoniah) menjadi sinkron.

Bacaan Lainnya

“Jadi di sini menjadi terlihat betapa ulama, dan umaro, TNI, Polri, Kemenko Polhukam dan pemerintah pada umumnya bekerjasama dengan ulama menjadi penting,” ujar Menko Polhukam Mahfud MD saat menjadi narasumber dalam acara Silaturrahmi Ulama, Umaro, TNI, Polri dan tokoh lintas agama yang digelar Jami’iyyah Ahlith THariqah al- Mu’tabarah an-Nahdiliyyah (Jatman), Kamis (18/11).

Mahfud juga menyebut bahwa peran ulama dalam membimbing pemerintah dan rakyat adalah salah satu kunci bagaimana harmonisasi yang baik tercipta, sehingga negara bisa menuju ke baldatun thoyyibatun warobbul ghofur.

“Karena ulama memberi bimbingan-bimbingan moral, baik kepada pemerintah maupun kepada rakyat,” ujarnya.

Dalam acara yang diinisiasi Ketua Jatman Habib Luthfi Bin Yahya ini, Mahfud menjelaskan dalam negara terdapat tiga unsur yaitu rakyat, pemerintah dan wilayah, ditengah rakyat terdapat ulama yang menjembatani dan berperan dalam membimbing rakyat.

“Di sini peran ulama menjembatani antara pemerintah dan rakyat yang kadangkala itu ada perbedaan, antara kebijakan dan tanggapan rakyat, ulama bisa menasehati pemerintah. Tapi juga juga bisa memberi nasihat pada rakyat,” jelasnya.

Pos terkait