DPRD DKI Tak Setuju Anies Baswedan Upacara HUT RI di Pulau Reklamasi

Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan saat menyegel beberapa bangunan di Pulau Reklamasi Teluk Jakarta.

Inisiatifnews – Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI Jakarta Bestari Barus menyampaikan ketidaksetujuannya terkait rencana Pemprov DKI Jakarta yang akan menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) RI yang ke 74 tahun di Pulau D Pulau Reklamasi Teluk Jakarta.

Menurutnya, sejauh ini banyak yang tidak setuju dengan rencana tersebut. Ia khawatir justru akan menjadi persoalan jika rencana itu tetap dilanjutkan.

Bacaan Lainnya

“Banyak yang kurang setuju. Jangan sampai waktu upacara malah didemo. Kan susah nantinya. Sekarang sedang banyak orang demo terkait itu (reklamasi),” kata Bestari Barus kepada wartawan, Sabtu (27/7/2019).

Ia memberikan saran kepada Pemprov DKI Jakarta agar lebih memilih tempat yang lebih representatif saja khususnya dalam pelaksanaan hari yang bersejarah dan penting bagi bangsa dan kemerdekaan Indonesia itu. Salah satunya adalah di Monas.

“Kita punya taman Monas, itu lebih representatif untuk tempat upacara. Tapi itu terpulang ke Gubernur yang berkuasa,” kata Bestari.

Perlu diketahui, bahwa Anies Baswedan tengah mempertimbangkan Pulau D atau yang biasa disebut Anies sebagai Pantai Maju itu sebagai lokasi pelaksanaan HUT RI ke 74 tahun oleh Pemprov DKI Jakarta.

“Semua itu masih dalam pertimbangan. Tahun lalu kita berupacara di Lapangan Banteng. Kemudian tahun ini kita lagi mencari tempat yang pas untuk upacara besok. Salah satunya dipertimbangkan itu (Pulau D),” kata Anies di SMA Kolose Kanisius, Jumat (26/7).

[SA/RED]

Pos terkait