Ustadz Maaher Meninggal, Gus Miftah Bakal Gelar Sholat Ghoib

KH Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah.

Inisiatifnews.com – Pengasuh pondok pesantren Ora Aji Yogyakarta, KH Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah menyampaikan rasa atas meninggalnya Soni Eranata alias Ustadz Maaher At-Thuwailibi.

“Saya ikut berbelasungkawa sedalam-dalamnya atas meninggalnya Ustadz Maaher, semoga husnul khotimah,” kata Gus Miftah, Senin (8/2/2021).

Bacaan Lainnya

Kemudian, murid Habib Luthfi bin Yahya ini mengatakan, bahwa beberapa kali ia sempat meminta ijin untuk bisa bertemu dan bersilaturrahmi dengan Ustadz Maaher. Hanya saja, niat itu belum terlaksana sampai saat ini.

“Beberapa kali sebenarnya saya mengajukan ijin untuk bisa jenguk beliau di tahanan, tapi karena satu dan lain hal sampai hari ini belum bisa terlaksana,” ujarnya.

Walaupun Ustadz Maaher tersandung kasus dugaan ujaran kebencian terhadap gurunya, namun ia mengaku tak memiliki masalah pribadi dengan dai tersebut.

“Saya tidak punya masalah pribadi dengan beliau, kalau toh sedikit terjadi adu argumen antara saya dengan beliau itu masih dalam batas kewajaran,” jelasnya.

Pun demikian, Gus Miftah merasa kehilangan atas meninggalnya Ustadz Maaher tersebut.

Bahkan ia menyampaikan akan segera menggelar sholat ghaib untuk menghormati Ustadz Maaher di akhir hayatnya.

“Saya sungguh merasa kehilangan atas meninggalnya beliau, insya Allah saya dan para santri Ponpes Ora Aji akan sholat ghoib dan mendoakan beliau,” terangnya.

Kemudian, Gus Miftah juga menyampaikan doa terbaik untuk almarhum.

“Selamat jalan Ustadz, semoga diampuni semua salah dan diterima semua amal ibadah. Alfatihah,” tutup Gus Miftah. []

Pos terkait